Sistem Politik - Sosiologi dan Politik


MAKALAH
SOSIOLOGI DAN POLITIK
SISTEM POLITIK
DOSEN PENGAJAR : PRASETYO BONIFASIUS
1 EA 19
Fitrah Nur Islamiah (12217403)

UNIVERSITAS GUNADARMA

ATA 2017/2018



KATA PENGANTAR

           Puji syukur senantiasa kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas berkat rahmat dan karunia-Nya, kami dapat menyusun dan menyelesaikan makalah mengenai “SISTEM POLITIK”.
            Makalah ini disusun berdasarkan buku Sistem Politik yang mencakup ruang lingkup pada aspek-aspek ruang lingkup tersebut, diharapkan bagi semua orang yang membaca makalah ini, dapat menjadi terampil dan berkarakter.
            Semoga makalah ini dapat memberikan kontribusi positif dan bermakna dalam proses belajar dan pembelajaran. Dari lubuk hati kami yang paling terdalam, sangat disadari bahwa makalah ini jauh dari kesempurnaan. Oleh sebab itu kami mohon maaf apabila ada sesuatu informasi yang salah dan kurang lengkap.
            Kami juga mengharapkan kritik dan saran dari para pembaca mengenai makalah ini, sehingga kami dapat membuat makalah yang lebih baik dikemudian hari.

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL
KATA PENGANTAR……………………………………………………………….
DAFTAR ISI…………………………………………………………………………
BAB I PENDAHULUAN……………………………………………………………
A.    Latar Belakang……………………………………………………………………
B.     Perumusan Masalah………………………………………………………………
C.     Tujuan………………………………………………………………………….....
BAB II PEMBAHASAN…………………………………………………………….
A.    Pengertian Sistem Politik…..…………………….……………..………………..
B.     Objek Politik………………………………………………..….……...……….....
C.     Sistem  Politik……………….….…..…………...……………...………………
D.    Sistem Politik Indonesia………………………..……………….………………
BAB III PENUTUP…………………………………………………………………
A.    Kesimpulan………………………………………………………………………
DAFTAR PUSAKA……………………………………………………..…………..


BAB I
PENDAHULUAN

A.    LATAR BELAKANG
Pada sistem politik, peran masyarakat sangat penting dalam mengembangkan lembaga-lembaga politik formal baik didaerah maupun di pusat. Pada hakikatnya sistem politik merupakan seperangkat interaksi dan abstraksikan dari totalitas perilaku sosial melalui nilai-nilai di sebarkan untuk masyarakat.

B.     PERUMUSAN MASALAH
Adapun rumusan masalah dalam makalah ini adalah sebagai berikut:
1.      Apa  pengertian dari sistem politik?
2.      Apa objek dari sistem politik?
3.      Apa itu sistem politik di Indonesia?

C.    TUJUAN
Adapun tujuan penulisan makalah ini adalah sebagai berikut:
1.      Untuk memenuhi tugas dari dosen Sosiologi Politik Universitas Gunadarma
2.      Untuk mengetahui pengertian sistem politik
3.      Untuk mengetahui objek sistem politik
4.      Untuk mengetahui sistem politik Indonesia

BAB II
PEMBAHASAN

A.    PENGERTIAN SISTEM POLITIK

Secara umum, Pengertian Sistem Politik adalah interaksi antara pemerintah dan masyarakat dalam proses pembuatan dan pengambilan kebijakan yang mengikat tentang kebaikan bersama antara masyarakat yang berada dalam suatu wilayah tertentu. Sedangkan pada pengertian sistem dan politik, sistem adalah keseluruhan yang kompleks dan terorganisasi dan politik adalah interaksi antara masyarakat dengan pemerintah dalam dalam pembuatan keputusan dan kebijakan tentang kebaikan bersama dalam suatu wilayah tertentu.

Sistem politik dapat diartikan sebagai seperangkat interaksi yang diabstrasikan dari totalitas perilaku sosial melalui nilai-nilai yang disebarkan untuk masyarakat.

Pengertian Sistem Politik Menurut Definisi Para Ahli:

a.      Rusadi Kantaprawira, sistem politik adalah mekanisme atau cara kerja seperangkat fungsi atau peranan dalam struktur politik dengan berhubungan satu sama lain dan menunjukkan suatu proses yang langgeng.

b.      Gabriel Almond,  sistem interaksi yang ditemui dalam masyarakat merdeka, yang menjalankan fungsi integrasi dan adaptasi. Fungsi integrasi adalah tugas yang dijalankan oleh sistem politik dalam mencapai kesatuan dan persatuan masyarakat yang bersangkutan. sedangkan pada fungsi adaptasi adalah fungsi penyesuaian terhadap lingkungan.

c.       Sri Soemantri, sistem politik adalah pelembagaan dari hubungan antarmanusia yang dilembagakan dalam bermacam-macam badan politik, baik itu berupa suprastruktur politik (lembaga eksekutif, legislatif dan yudikatif) dan infrastruktur politik ada 5 komponen. 5 komponen infrastruktur adalah partai politik, kelompok kepentingan atau interest group, kelompok penekanan atau pressure group, alat komunikasi politik dan tokoh politik.

d.      David Easton
Sistem politik dapat diperkenalkan sebagai interaksi yang diabstrasikan dari seluruh tingkah laku sosial sehingga nilai-nilai dialokasikan secara otoritatif kepada masyarakat.

e.       Robert Dahl
Sistem politik merupakan pola yang tetap dari hubungan antara manusia serta melibatkan sesuatu yang luas dan berarti tentang kekuasaan, aturan-aturan, dan kewenangan.

f.       Drs. Sukarno
Sistem politik adalah sekumpulan pendapat, prinsip, yang membentuk satu kesatuan yang berhubungan satu sama lain untuk mengatur pemerintahan serta melaksanakan dan mempertahankan kekuasaan dengan cara mengatur individu atau kelompok individu satu sama lain atau dengan Negara dan hubungan Negara dengan Negara.

B.     OBJEK POLITIK

Adapun yang dimaksud dengan objek politik adalah hal yang dijadikan sasaran dari orientasi masyarakat. Objek politik dijadikan sasaran tersebut meliputi tiga hal, yaitu:

1.      Objek politik umum
Objek politik umum atau sistem politik secara keseluruhan, meliputi sejarah bangsa, simbol negara, kekuasaan negara, konstitusi negara, lembaga negara, pimpinan negara dan hal lain dalam politik yang sifatnya umum.

2.      Objek politik input
Objek politik input yaitu lembaga atau pranata politik yang termasuk proses input dalam sistem politik. Lembaga yang termasuk dalam kategori objek politik input ini, misalnya, partai politik, kelompok kepentingan, organisasi masyarakat pers, dukungan dan tuntutan.

3.      Objek politik output
Objek politik output yaitu lembaga atau pranata politik yang termasuk proses output dalam sistem politik. Lembaga yang termasuk dalam kategori objek politik output ini, misalnya, birokrasi, lembaga peradilan, kebijakan, putusan, undang-undang dan peraturan.

C.    SISTEM POLITIK

           Sistem politik merupakan serangkaian sruktur dan proses yang saling berkaitan yang menjalankan alokasi nilai-nilai kekuasan secara sah (otoriter). Lingkungan terbagi atas lingkungan dalam negeri dan lingkungan internasional, yang terbagi atas beberapa sistem,yaitu sistem ekologis, sistem ekonomi, sistem sosial dan lain sebagainya. Antara sistem politik dengan sistem lainnya saling mempengaruhi. Sistem politik melakukan pemrosesan untuk mengubah input menjadi output. Keberhasilan dalam pemrosesan merupakan indicator atau penjamin kemampuan pemerintah untuk bertahan atau tidak.

Komentar